Di- dan Me-

Poin ketiga dari : Tujuan Pacaran. Pada poin ini, adalah poin yang paling aku senangi. Apa yang menyebabkannya?

Yohanes 14:16: Aku akan minta kepada Bapa, dan Ia akan memberikan kepadamu seorang Penolong yang lain, supaya Ia menyertai kamu selama-lamanya,
Jika pasangan Anda tidak pernah mendorong, menguatkan, dan menyemangati Anda, ini ada sesuatu yang salah. Begitu pula bila Anda tidak pernah melakukannya. Jika hanya salah satu pihak yang melakukannya maka ini adalah sesuatu yang keliru.
Hubungan hanya dapat terjadi bila terjadi saling. Tanpa saling ini, maka tidak mungkin hubungan dapat terjadi. Bila dua orang dalam hubungan sama sekali keduanya tidak melakukan saling mendorong, menguatkan, dan menyemangati, maka sebentar saja hubungan ini akan hancur.

Hal yang paling mudah untuk kita lakukan, kita harus bisa memiliki sikap yang selalu mendorong menyemangati dan menguatkan pasangan kita di saat dia butuh pertolongan dan kehadiran kita. Di poin ini dibutuhkan peranan besar akan perhatian kita. Hendaknya kita PEKA akan apa yang sedang dihadapi pasangan kita, mungkin dengan bertanya. Kita pasti tau saat-saat di mana pasangan kita itu sedang menghadapi masalah. Dan saat kita mengetahui itu, beri dia semangat, kehadiran kita sangat dibutuhkan disaat-saat seperti ini, jangan menjadi egois. Dorong dia untuk lebih bisa lagi kuat dan bertahan. Ingatkan bahwa ada Tuhan yang mampu mengatasi segalanya.
Tapi ingat kita jangan mengharapkan pasangan kita yang terlebih dahulu melakukan hal tersebut. Berusahalah untuk selalu jadi yang pertama disaat hal ini terjadi. Jadi kita harus PEKA. Di poin ini harus terjadi awalan DI- dan ME-. Kita dikuatkan, didorong, disemangati dan kita mendorong, menguatkan dan menyemangati.


-God Bless Us-

0 comments: (+add yours?)

Post a Comment